Jakarta, 16 Maret 2021 – Sektor properti mulai pulih dari pandemi COVID-19 dengan bantuan insentif pemerintah untuk meningkatkan pembelian properti – uang muka 0% dan PPN 50-100% – serta strategi baru dengan memanfaatkan teknologi properti, mempromosikan produk yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, dan menciptakan hunian bebas banjir.
Poin terakhir dianggap sebagai salah satu faktor terpenting dalam memilih properti, karena daerah bebas banjir dapat menjaga keluarga tetap aman dari bahaya dan tentunya menjadi pilihan investasi terbaik.
Namun, Jakarta mengalami banjir cukup besar dalam beberapa tahun terakhir karena intensitas curah hujan yang ekstrem. Menurut Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Jakarta akan mengalami banjir jika intensitas curah hujan di atas 100 milimeter dalam sehari. Hal ini disebabkan oleh sistem drainase di Jakarta yang dirancang untuk hanya dapat menampung curah hujan berkisar 50 hingga 100 mm/hari.
Situasi ini perlu diwaspadai, sebab sebagai pusat pembangunan infrastruktur yang dikelilingi perumahan, menara, dan jalan, Jakarta tidak memiliki area penyerapan yang cukup dan sistem pengelolaan air yang layak. Akibatnya, kota ini memiliki potensi tinggi untuk mengalami banjir dan efeknya meluas hingga ke daerah Jabodetabek.
Banjir dapat mengganggu keamanan, kenyamanan, kesehatan, dan produktivitas masyarakat, bahkan dapat merusak rumah sehingga mengakibatkan kerugian material. Dengan memiliki infrastruktur pengelolaan air yang baik, lahan dengan tingkat penyerapan air tinggi, sistem drainase yang baik, serta keberadaan waduk dan danau tempat air banjir disimpan, akan membantu suatu daerah untuk menyerap curah hujan lebih baik lagi.
Dengan peningkatan pertumbuhan penduduk, perubahan iklim, serta agenda pembangunan kota tangguh, kota cerdas, dan kota layak huni, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendorong konsep pengelolaan air pintar atau smart water management yang mencakup integrasi pengelolaan banjir dengan memanfaatkan kolam retensi dan danau.
Di sisi lain, dengan harga rumah yang terus meroket, ditambah berkurangnya lahan terbuka yang luas, dan situasi banjir di Jakarta, permintaan properti residensial di luar wilayah Jakarta semakin meningkat. Misalnya di koridor barat Jakarta, yaitu Tangerang yang menjadi pusat perhatian karena lokasinya yang strategis menuju Jakarta dan pembangunan infrastruktur yang pesat, dan lainnya.
Oleh karena itu, SwanCity, sebagai pengembang real estate global, memilih Tangerang untuk membangun hunian yang berfokus pada rumah berkualitas dan membangun komunitas, salah satunya adalah Daisan. Dengan rekam jejak pada perencanaan, penciptaan, dan pengoperasian properti yang cerdas, berkelanjutan dan terjangkau, hunian ini dibangun untuk mensinergikan ruang terbuka dan ruang hijau melalui fasilitas, infrastruktur, dan peralatan yang menjadi kunci dari kesehatan, keselamatan, dan kualitas hidup masyarakat.
Selain itu, Daisan juga dibangun dengan sistem pengelolaan air pintar, mendukung keberlanjutan, dan menyediakan berbagai fasilitas modern untuk mewujudkan konsep kota layak huni. SwanCity percaya bahwa properti perumahan, terutama real estate bebas banjir dapat mempercepat peningkatan kualitas hidup dan mengubah cara masyarakat hidup, bekerja, dan bermain.
Berinvestasi di DAISAN, Perumahan Bebas Banjir
Dikembangkan di Tangerang New City di Cikupa, Tangerang, SwanCity berkolaborasi dengan Mitsubishi Estate Residence membangun hunian layak huni, Daisan. Dibangun dengan konsep masterplan yang berkelanjutan, ramah lingkungan, efisien, aman dan ekslusif, Daisan merupakan hunian yang bebas dari ancaman banjir.
Menghadirkan gaya hidup dan alam Jepang dalam pembangunannya, Daisan menitikberatkan pada hunian ramah lingkungan, mendefinisikan kembali konsep outdoor space dengan menciptakan “kehidupan di tepi danau” dengan hadirnya 3 danau buatan dan lebih dari 50 pocket parks di dalam perumahan.
Di Daisan, alam tidak hanya menjadi pemandangan, namun danau yang berada di sini juga menjadi sorotan sebagai sistem pengelolaan air yang dibuat untuk menampung air hujan guna mencegah banjir. Teknologi ini membantu membersihkan air dan memelihara danau pada tingkat ketinggian air normal, memastikan pengalaman yang menyenangkan dan aman bagi semua orang.
Daisan berhasil memenuhi syarat untuk program Edge dan sertifikasi dari Bank Dunia untuk inovasi dan keberlanjutannya. Daisan memiliki rasio hijau 30% dibanding keseluruhan pengembangan hunian, memberikan kualitas hidup yang lebih baik dengan lingkungan yang lebih seimbang dengan suasana alam yang asri. Bekerja sama dengan pengembang properti perumahan terkemuka Jepang, Daisan menggunakan bahan berkualitas, kuat, dan tahan lama.
Selanjutnya, Daisan sebagai proyek hunian baru juga berhasil memenangkan Best Housing Landscape Architectural Design dan Best Housing Architectural Design di Indonesia dan Asia pada ajang Indonesia dan Asia Property Awards 2020, yang merupakan penghargaan industri real estate paling dihormati dan diincar yang menandai daftar perumahan ideal.
Tidak hanya berlokasi strategis, terletak dekat dengan rumah sakit, pusat perbelanjaan, sekolah/ universitas, dan transportasi umum, namun hal terpenting lainnya saat berinvestasi di hunian adalah memilih kawasan perumahan bebas banjir.
SwanCity memahami kekhawatiran masyarakat dan untuk memenuhi kebutuhan ini, SwanCity berkontribusi pada pengembangan pusat perkotaan yang layak huni dengan komitmen untuk memberikan kualitas perencanaan dan konstruksi perkotaan.
Seiring dengan kebijakan pemerintah untuk menggenjot kepemilikan hunian, Daisan, melalui program Lucky Golden Ball, juga menawarkan penawaran menarik pada Maret ini sebagai bentuk komitmen kepada konsumen.